Suasana Akademik

Program Studi Ilmu Komputer (S1)

Kebijakan Suasana Akademik

Kebijakan tentang suasana akademik yang kondusif pada program studi Ilmu Komputer Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Halu Oleo adalah sebagai Berikut:

  1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

  2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.

  3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 37 Tahun 2009 tentang Dosen.

  4. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.

  5. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi.

  6. Peraturan Rektor Nomor: 798/UN29/SK/PP/2015 tentang Pedoman Akademik UHO.

  7. Peraturan Rektor Nomor: 001/UN29/SK/PP/2019 tentang Pedoman Akademik UHO.

  8. Dokumen Renstra UHO 2015-2019.

Sarana & Prasarana

Perpustakaan

Akses Internet

Ruang Kuliah

Ruang Seminar

Masjid & Mushola

Sport Centre

Gambaran Singkat

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Universitas Halu Oleo (FMIPA-UHO) dibentuk berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 233/O/1998 Tanggal 21 September 1998. Pada awalnya FMIPA-UHO memiliki empat Jurusan dengan empat program studi (prodi) yaitu Matematika, Fisika, Biologi dan Kimia. Sejak berdirinya sampai saat ini FMIPA-UHO telah mengalami berbagai perkembangan termasuk didalamnya pembukaan program studi baru.

Dalam perkembangannya berikutnya beberapa prodi baru yang terbentuk telah ditingkatkan menjadi fakultas baru. Prodi-prodi dimaksud yaitu prodi Kesehatan Masyarakat menjadi Fakultas Kesehatan Masyarakat, prodi Pendidkan Dokter menjadi Fakultas Kedokteran, dan Prodi Farmasi menjadi Fakultas Farmasi serta prodi Geografi, Teknik Geofisika, Teknik Geologi dan Teknik Pertambangan menjadi Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian. Di samping itu Program Studi D3 Statistika telah bergabung pengelolaannya di bawah program Pendidikan Vokasi Universitas Halu Oleo.

Program studi Ilmu Komputer secara resmi dibuka pada tahun 2017 berdasarkan Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 228/KPT/I/2017 tentang Izin Pembukaan Program Studi pada Universitas Halu Oleo kota Kendari.

Pada tahun 2022 ini, FMIPA UHO memiliki 7 program studi S1 yaitu; Program Studi Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Bioteknologi, Statistika, dan Program Studi Ilmu Komputer. Kemajuan FMIPA-UHO tentu saja tidak terlepas dari peran para pimpinan serta dukungan seluruh civitas akademika. Upaya pencapaian visi dan misi FMIPA-UHO selama kepemimpinan terdahulu hingga saat ini FMIPAUHO antara lain adalah peningkatan kualifikasi tenaga pengajar (PNS) dengan kualifikasi doktor mencapai 55,81%, dengan guru besar berjumlah 12 orang; peningkatan kualitas program studi dimana tiga terakreditasi A (Matematika, Fisika, dan prodi Kimia); prodi Biologi, Bioteknologi, dan Statistika terakreditasi B; sedangkan Ilmu Komputer terakreditasi BAIK.

Kalender

April 2024
S S R K J S M
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
2930  

Interaksi akademik antara dosen dan mahasiswa berjalan dengan sangat baik, baik di dalam maupun di luar proses pembelajaran. Kegiatan ilmiah diadakan secara intens dan berkala.

ajax-loader